Kamis, 17 Juni 2010

13


Sudah seminggu belakangan ini mama tinggal di rumah. Aku sangat senang, setidaknya ada seseorang yang memperhatikan jadwal makanku serta menyiapkannya. Walaupun begitu, mama harus kembali lagi ke dunia yang telah membesarkan namanya. Sekarang tinggal aku dan Wilgeth penghuni rumah besar ini. Lagi pula, kondisi tubuhku sudah pulih dan aku akan memulai aktivitas perkuliahanku. Mungkin aku akan sibuk pada semester ini, semoga saja Wilgeth mengerti sebab aku bakal jarang bermain bersamanya lagi.

Hari pertama aku masuk kuliah setelah seminggu menghilang tanpa jejak. Pasti akan ada banyak hal-hal baru yang aku alami. Kata tante Molly, menjadi seorang mahasiswa sangat menyenangkan. Kita bisa mengenal banyak orang dengan karakter yang berbeda-beda dan dari negara yang berbeda-beda. Yeah, tante Molly juga berkata bahwa di kampus banyak sekali mahasiswa-mahasiswa yang berasal dari berbagai negara. Sebagian dari mereka biasanya berasal dari Asia. Kata tante Molly, logat bahasa Inggris mereka sangat lucu. Walaupun begitu, mereka baik dan ramah.

Aku berkuliah di Universitas Chicago sebab aku bermukim di sini. Tepatnya di sebelah utara Chicago, kota terpadat ketiga yang ada di Amerika Serikat. Chicago yang mempunyai motto “Urbs in horto” atau “kota dalam taman” yang menampilkan kota konservatori kelas dunia, laguna bersejarah, burung dan taman satwa liar, ribuan hektar taman, puluhan pantai, danau dan jalur sepeda, jalan-jalan kota yang ramai yang berdekatan dengan bentangan taman hijau yang panjang serta danau Michigan yang berkilau biru membuatku betah tinggal di Chicago. Benar-benar kota kelahiran yang indah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar